Temuan kerangka kuno di bawah kota York di Inggris Utara menyimpan pertanyaan besar arkeolog. Sebanyak 80 kerangka yang ditemukan sejak 2003 itu sudah dalam tanpa tengkorak alias dengan kondisi kepala terpenggal.
Seperti dilansir National Public Radio edisi 7 Juni 2010, arkeolog bertanya-tanya, apakah mereka telah menemukan kuburan para gladiator Romawi yang gugur. Sebab, kerangka-kerangka itu tidak berkepala.
Asumsinya, kerangka itu adalah mayat yang kepalanya telah dipenggal. Terlebih lagi ada bukti tanda gigi hewan besar di beberapa tulang, menunjukkan gigitan Singa atau Harimau.
"Itulah alasan utama peneliti mengira kerangka itu adalah gladiator yang kalah dan gugur," kata John Walker, kepala eksekutif York Archeological Trust, yang melakukan penelitian di tempat itu.
Ada pula petunjuk lain yang bisa menguatkan dugaan bahwa mereka itu gladiator. Bukti itu yakni rata-rata ukuran salah satu lengan lebih besar dari yang lain, dan tulang-tulang itu secara keseluruhan lebih panjang dari tulang pada umumnya.
"Mereka adalah orang-orang besar pada waktu itu, dengan tinggi 5 sampai 8 kaki, mereka dua inci lebih besar dari rata-rata manusia," ujar Walker. "Semua ini orang-orang kokoh besar, semuanya telah dipenggal."
Walker mengatakan bentuk dan ukuran tulang seseorang mempengaruhi postur ototnya. "Orang yang kurus akan memiliki tulang sangat mulus tanpa ada gunungan-gunungan nyata," kata dia. Berbeda dengan seseorang yang sangat berotot, tulangnya akan terdapat gunungan dan benjolan besar.
Ada juga bukti lainnya yang memungkinkan gladiator pernah bertempur di Inggris utara selama Kekaisaran Romawi. Pada periode masa antara abad ke-2 dan ke-3, wilayah Inggris Utara memang berada di bawah kekuasaan orang-orang Roma.
"Kami percaya ada sebuah tempat di York yang mungkin dulunya arena, tapi kami belum menemukan itu," kata Walker. Tetapi Ada beberapa prasasti batu, kuburan yang terdapat ukiran gladiator juga di batu makam.
Pada tanggal 14 Juni, para peneliti rencananya meluncurkan situs yang memaparkan bukti-bukti, sehingga masyarakat diharapkan bisa ikut berpendapat setuju atau tidak.
Cara itu dianggap baik untuk mengenalkan masalah arkeologi kepada publik, kata Walker. "Semua laporan kami menyeimbangkan probabilitas. Masa lalu selalu tetap suatu hal yang tidak diketahui," kata Walker. (np)• VIVAnews
Popular Posts
-
Primbon Nogo Dino Menolak Pengaruh Hari Sial atau Hari Buruk Primbon Nogo dino dalam Primbon Indonesia dikenal sebagai Naga hari. Khusus ...
-
Peristiwa menghebohkan terjadi di Jalan Gunung Puntang Kampung Pasirhuni RT 03 RW 06 Desa Pasirhuni Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung. ...
-
Foto Hot: Masa Muda Yati Octavia Beredar Luas di Internet - Sejujurnya, meskipun usianya sudah tak muda lagi, sisa-sisa kecantikan di wajah...
-
Ia selalu menyiapkan beberapa porsi busa di dalam tas sebagai camilan ketika bepergian. Sosok Adele, wanita 30 tahun asal Bradenton, Flo...
-
Sebuah patung polisi perempuan dengan pakaian anti huru-hara lengkap menuai kecaman di Jerman. Patung itu berukuran manusia, lengkap den...
-
Della Puspita , artis selebritis yang kelahiran Kota Apel Malang ini lama nggak muncul. Membuat kangen juga ya, kemana dimana gerangan dia. ...
-
Tengku Dewi Putri (Penyiar Soccer Fever) Tengku Dewi Putri adalah seorang model dan juga host sebuah acara disalah satu stasiun TV swasta. ...
-
Shio Tikus 1900 | 1912 | 1924 | 1936 | 1948 | 1960 | 1972 | 1984 | 1996 | 2008 Jam Tikus: 23.00 - 00.59 Shio Tikus - O rang-ora...
-
Kamar-kamar hotel terbaik berikut ini tidak hanya memiliki sejarah, tapi juga cerita. Berikut hotel hotel sejarah tersebut : 1. Golden Eye ...
-
Berikut ini adalah kumpulan Foto-foto Seronok HOT Anak SD Di China Jadi Foto Model Bikini. Parah Banget sumpah gan, masih kecil udah kay...
Thursday, 31 March 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment
Note: only a member of this blog may post a comment.